Cara Mengukur Pupillary Distance (PD)

Anda pun dapat mengukur PD Anda sendiri. Simak langkahnya!

Cara Mengukur Pupillary Distance (PD)

Pupillary Distance biasa disingkat dengan PD. Pupil adalah bagian tengah mata yang berbentuk bulat dan berwarna hitam (berfungsi untuk meneruskan cahaya masuk ke mata sehingga dapat difokuskan pada retina untuk memulai proses penglihatan), sedangkan Distance adalah jarak dari satu titik ke titik lain. Jadi, Pupillary Distance (PD) adalah jarak antara pupil kiri dan pupil kanan Anda. PD ini penting untuk mencocokkan titik fokus mata Anda dengan titik fokus pada lensa optik kacamata Anda. PD yang sesuai dengan lensa akan menghasilkan kenyamanan bagi penggunanya. Jarak rata-rata PD orang dewasa antara 54-74mm , dan anak-anak antara 43-54mm. Namun tahukah Anda, bahwa Anda dapat mengukur PD Anda sendiri?


Cara Mengukur Pupillary Distance (PD)

Beberapa hal yang Anda butuhkan adalah:
1. Penggaris
2. Cermin
3. Pencahayaan yang cukup

Langkah-langkah mengukur Pupillary Distance (PD):
1. Berdiri tegak 20 cm dari cermin.
2. Pegang penggaris diatas alis.
3. Tutup mata kiri dan atur angka 0 mm tepat sejajar tengah pupil mata kanan
4. Lihat lurus ke depan, kemudian tutup mata kanan dan buka mata kiri.
5. Ukuran yang terlihat tepat di tengah pupil mata kiri adalah ukuran PD mata anda.

Berikut adalah contoh ilustrasinya:

Cara Mengukur Pupillary Distance (PD)

Cara Mengukur Pupillary Distance (PD)

Cara Mengukur Pupillary Distance (PD)

Selamat mencoba!

 

Pic Source:
www.eyekit.co.uk
www.missawaa.blogspot.com
www.vecarestyle.com
www.vuzix.com

Login

 

 

  


Non Member / Guest Login


Bila Anda tidak ada mempunyai akun di App Optik Seis, Silahkan mengunduh App Optik Seis di :

Download on Google Play Available on the App Store

untuk mendapatkan point reward dan keuntungan lainnya.